Fundamental Analisa

Minyak Naik Berkat Harapan Pemulihan Ekonomi

Harga minyak naik sekitar 1% pada hari Jumat, setelah mencapai tertinggi dalam satu tahun dan mendekati $60 per barel, didukung oleh harapan pemulihan ekonomi dan pembatasan pasokan oleh OPEC+. Harga minyak juga didukung setelah pasar saham AS mencapai rekor tertinggi di tengah tanda-tanda kemajuan menuju lebih banyak stimulus ekonomi. Selama sepekan harga minyak WTI naik sekitar 9%, persentase kenaikan terbesar sejak Oktober, juga didukung oleh turunnya cadangan minyak AS pekan lalu turun ke level terendah sejak Maret.

Sementara minyak Brent naik sekitar 6%. Peluncuran vaksin COVID-19 telah memberi harapan akan pertumbuhan permintaan, tetapi para analis memperkirakan konsumsi minyak masih sulit untuk kembali ke tingkat sebelum pandemi hingga tahun 2022. Sementara itu, OPEC dan sekutunya, yang dikenal sebagai OPEC+, tetap pada kebijakan pengetatan pasokan mereka pada pertemuan hari Rabu.

Click to rate this post!
[Total: 0 Average: 0]

About the author

HaloForex Official

HaloForex Official

HaloForex adalah situs trading terkemuka yang membahas mengenai berbagai macam produk keuangan seperti, forex, saham, komoditas emas hingga rekomendasi pemilihan sebuah perusahaan / broker.

Add Comment

Click here to post a comment

Media of the day